Indahnya dunia dalam balutan beragam warna dan beribu cerita

Jumat, 02 Juli 2010

Tokoh - Tokoh dalam City of Ember




Lina Mayfleet :
Remaja 12 tahun yang hidup pada tahun 214 Kota Ember. Lina baru saja lulus dari sekolahnya dan bekerja sebagai pengantar pesan, pekerjaan impiannya. Awalnya Lina bekerja di jaringan pipa, namun tidak di sangka-sangka Doon Harrow menginginkan bertukar pekerjaan dengan Lina.
Di Kota Ember, Lina tinggal dengan neneknya, Mrs. Mayfleet dan adiknya yang baru berumur dua tahun, Poppy Mayfleet. Orang tua Lina sudah meninggal. Ayahnya meninggal karena sakit batuk kronis dan ibunya meninggal saat melahirkan Poppy. Di tengah-tengah cerita, nenek Lina juga meninggal sehingga Lina dan Poppy tinggal bersama tetangga mereka, Mrs Murdo.
Lina adalah cicit dari walikota ke-7 Kota Ember.
Lina adalah orang pertama yang menemukan kotak wasiat yang berisi intruksi untuk keluar dari Kota Ember dan dia mendiskusikannya dengan sahabatnya dari kecil, Doon.


Doon Harrow :
Teman masa kecil Lina namun sempat cekcok karena masalah sepele sehingga mereka berhenti berteman. Mereka kembali berteman setelah Lina menemukan kotak wasiat untuk keluar dari Kota Ember.
Doon dan ayahnya (Loris Harrow) adalah salah satu dari segelintir orang yang menyadari bahwa Kota Ember sudah ada dalam batas kenormalan dan akan segera hancur. Awalnya Doon mendapat pekerjaan sebagai pengantar pesan namun dia menukarnya dengan Lina yang mendapat pekerjaan sebagai Pekerja Pipa. Doon merasa dengan bekerja di pipa bawah tanah maka dia dapat menemukan cara untuk keluar dari Kota Ember. Sayangnya walaupun bekerja di pipa bawah tanah dia tetap tidak menemukan cara untuk keluar dari Kota Ember. Untung saja Lina menemukan instruksi untuk keluar dari Kota Ember. Dengan kecerdasannya maka dia dapat menemukan cara untuk keluar dari Kota Ember bersama Lina.

Poppy Mayfleet :
Adik kesayangan Lina yang ikut bersama Lina dan Doon dalam perjalanan mencari dunia di luar Kota Ember. Dia lah yang mengunyah instruksi untuk keluar dari Kota Ember sehingga menjadi potongan-potongan kecil.

Walikota Cole :
Walikota yang memimpin Kota Ember pada tahun 214. Beliau adalah walikota yang licik dan tidak segan-segan 'korupsi' untuk keuntungan pribadinya. Di saat warga Kota Ember kebingungan mencari bohlam dan persedian makanan yang telah menipis, beliau malah menimbun semua barang-barang itu dan menikmatinya sendiri.
Lina dan Doon berhasil membongkar kelicikannya namun mereka malah dijadikan buronan dengan tuduhan menyebar fitnah.

Loris Harrow :
Ayah dari Doon Harrow. Dia dan Doon mulai menyadari bahwa ada yang tidak beres di Kota Ember.

Mrs Murdo :
Tetangga sebelah Lina yang merawat Lina dan Poppy setelah nenek mereka meninggal dunia. Di novel pertama ini perannya tidak terlalu penting. Di akhir cerita, Doon dan Lina melemparkan petunjuk untuk keluar dari Kota Ember dari 'dunia atas' setelah mereka berdua menemukan jalan keluar dari Kota Ember. Dan yang menemukan surat itu adalah Mrs Murdo.

Nenek Mayfleet (Mrs Mayfleet) :
Nenek dari Lina dan Poppy. Beliau adalah cucu dari walikota ke-7. Sebelum kakeknya meninggal, dia mengetahui kalau kakeknya menyimpan barang berharga (yaitu kotak instruksi). Maka beberapa saat sebelum meninggal dia menghabiskan waktu dengan mencari barang tersebut dan menemukan kotak instruksi secara tidak sengaja yang lalu kotak tersebut ditemukan Lina.

Lizzie Bisco :
Sahabat Lina yang berpacaran dengan Looper. Dia bekerja di tempat penyimpanan. Secara diam-diam pacarnya yang bernama Looper mencari-cari barang yang mungkin tertinggal di gudang yang tidak dipakai. Barang-barang berharga yang terabaikan itu lalu dijual oleh mereka dengan harga mahal atau dinikmati olehnya. Mereka berdua juga bekerjasama untuk menyelundupkan barang untuk Walikota Cole.

3 komentar:

© Warna Warni Dunia Aii, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena